Pentingnya
Pengalaman Kehidupan Siswa dalam Kehidupan Global
Menerapkan
proses pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan membutuhkan kinerja
profesional guru secara utuh dengan tujuan agar siswa dapat memahami
secara riil apa yang terdapat dalam konten materi yang disampaikan.
Apakah cukup hanya dengan metode ceramah dan diskusi saja di kelas
dalam pembelajarannya? Tentu saja hal-hal ini tidaklah cukup. Perlu
upaya lebih nyata dari para guru untuk lebih mendekatkan diri siswa
kepada kehidupan nyata yang terjadi di lingkungan dimanapun siswa
tersebut berada. Dengan melihat secara langsung aktivitas kehidupan
individu dan masyarakat dan siswa juga dilibatkan pada studi-studi
kasus yang terjadi, maka siswa akan lebih paham dan mengerti mengenai
apa yang sesungguhnya terdapat di lingkungan tempat tinggalnya.
Kemudian, semakin bertambahnya pengalaman yang didapat oleh siswa,
maka semakin terlatih pula siswa untuk dapat mencarikan solusi
alternatif mengenai permasalahan sosial yang terjadi di sekitar diri
siswa. Pengalaman ini penting bagi diri siswa untuk dapat hidup dalam
kehidupan yang semakin modern seperti saat ini. Karena era
globalisasi sekarang, lebih menuntut individu untuk lebih cerdas,
kreatif, cepat, dan tanggap dalam mengantisipasi aspek-aspek
kehidupan kapanpun dan dimanapun.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar